Cara membuat Sate Pusut

Resep makanan khas Nusa Tenggara Barat :
Sate Pusut


Bahan dan cara membuat Sate Pusut selengkapnya adalah sebagai berikut,

Bahan :

  1. 250 gram daging sapi bagian has dalam, potong tipis melebar
  2. ½ buah jeruk lemon, peras airnya
  3. 4 lembar daun jeruk, iris tipis
  4. 50 ml santan kental
  5. Daun pisang secukupnya

Bahan yang Dihaluskan :

  1. 3 siung bawang putih
  2. 3 buah cabai merah keriting
  3. 3 buah cabai rawit merah
  4. ½ sdt terasi goreng
  5. 1 sdt garam
  6. 1 sdt gula pasir

Cara Membuat Sate Pusut :

  1. Pukul-pukul daging sapi hingga melebar
  2. Campur daging dengan bumbu yang dihaluskan, air jeruk lemon, dan jeruk, dan santan. Aduk rata. Diamkan selama 30 menit agar bumbu meresap.
  3. Ambil selembar daging, lalu lilitkan ke tusuk sate. Bungkus dengan daun pisang.
  4. Bakar di atas bara api hingga matang. Angkat, sajikan.